![]() |
Pengumuman baru datang dari serial anime baru yang akan tayang di Netflix, Spriggan. Anime tersebut kabarnya akan tayang tahun ini, tetapi mengalami pengunduran karena suatu hal.
Dilansir dari ANN, anime Spriggan akan diundur hingga tahun 2022 mendatang. Pengumuman pengunduran jadwal penayangan anime Spriggan disampaikan langsung melalui video teaser kedua dari anime tersebut.
Pengumuman pengunduran jadwal rilis perdana Spriggan tersebut juga ditanggapi oleh para staf produksi anime. Tanggapan dari para staf produksi disampaikan melalui website resmi anime.
“Semua anggota staf kami sedang bekerja keras untuk menghadirkan pengalaman visual dengan kualitas yang lebih tinggi. Kami berharap Anda akan menunggu hingga serial ini dapat ditonton pada 2022,” kata para staf produksi anime Spriggan.
Dari pernyataan tersebut, dapat disimpulkan bahwa alasan pengunduran rilis perdana anime ini adalah karena pihak produksi memutuskan untuk meningkatkan kualitas anime Spriggan.
Tidak hanya itu, beberapa nama baru juga terlihat dalam jajaran staf. Beberapa nama tersebut antara lain adalah Akinori Mishim berperan pada penyuntingan, Yukio Nagasaki sebagai pengarah suara, Yoshio Obara bertanggungjawab pada suara dan animasi, hingga Hiromune Kurahashi yang dipercaya untuk menangani efek suara anime.
Berikut adalah teaser #2 dari anime Spriggan.
Untuk pengisi suara, terdapat nama-nama seiyuu sebagai berikut.
- Chiaki Kobayashi sebagai Yuu Ominae.
- Youhei Azakami sebagai Jean Jacquemonde.
- Kenji Hamada sebagai Yamamoto.
- Mariya Ise sebagai Yoshino Somei.
![]() |
Poster Spriggan |
Bagaimana menurut kamu dengan berita penundaan rilis anime Spriggan ini?